Prosumut
Gubsu, M Bobby Afif Nasution, bersalaman dengan Wakil Bupati Langkat, Tiorita Br Surbakti, di DPRD Sumut seusai Rapat Paripurna Hari Jadi ke-77 Provinsi Sumatera Utara.
Pemerintahan

Wabup Langkat Hadiri Paripurna Hari Jadi ke-77 Provinsi Sumatera Utara

PROSUMUT – Wakil Bupati Langkat Tiorita Br Surbakti menghadiri rapat paripurna terkait hari jadi ke-77 Provinsi Sumatera Utara.

Ketua DPRD Sumut, Erni Aryani, didampingi unsur pimpinan memimpin rapat bertemakan “Merajut Kolaborasi Menuju Sumut Berkah yang Maju, Unggul dan Berkelanjutan”, dihadiri sejumlah anggota, wali kota maupun bupati, Selasa 15 April 2025.

Tema dimaksud bermakna wujud dari sinergitas pemerintah provinsi dengan seluruh elemen masyarakat di Sumatera Utara.

Gubsu, M Bobby Afif Nasution, pada kesempatan itu mengajak seluruh kepala daerah di Sumut konsisten membangun kolaborasi mewujudkan visi Sumut Berkah.

“Selamat hari jadi ke-77 Provinsi Sumatera Utara. Mari kita bergandeng tangan membangun Sumut unggul, maju, dan berkelanjutan,” ajak Bobby.

Wabup Tio selain sampaikan ucapan selamat juga menyatakan komitmen Pemkab Langkat akan pembangunan daerah terintegrasi dengan kebijakan provinsi.

“Pada prinsipnya, Pemkab Langkat siap berkolaborasi dan berkontribusi mewujudkan visi Sumatera Utara yang lebih baik. Semangat kebersamaan menjadi kunci keberhasilan kita ke depan,” sambut Wabup Tio.

Bersamaan dengan peringatan hari jadi dimaksud, penghargaan diterima Kabupaten Langkat sebagai juara PTP2WKSS tingkat Provinsi Sumatera Utara Tahun 2024 melalui Desa Suka Makmur, Kecamatan Binjai. Kemudian, BUMDes Mekar Jaya Abadi Desa Sei Limbat juara 1 tingkat provinsi dalam Lomba BUMDes Tahun 2024.

Bahkan, ada penghargaan bergengsi tingkat nasional diberikan kepada dr Agus Salim, M.Ked (ORL-HNS), Sp.THT-KL, sebagai Dokter Teladan Nasional Tahun 2024 dalam kategori pengabdian tanpa batas. (*)

Reporter: Jie

Editor: M Idris

BACA JUGA:  Ilegal, Komisi IV DPRD Medan Rekomendasi Segel Bangunan di Jalan Adi Sucipto

Konten Terkait

Akhyar Minta Juru Foto Abadikan Kecantikan Kota, Nilai Ekonomi Tumbuh

admin2@prosumut

Disnaktan Pemkab Langkat Tepis Isu Miring Terkait Anggaran dan Bantuan Standar

Editor prosumut.com

Pemko Tebingtinggi Serahkan Alat Bantu Bagi 30 Penyandang Disabilitas

Editor prosumut.com

Persiapan HUT RI, Akhyar Temukan Masalah di Lapangan Merdeka Medan

Editor prosumut.com

Ketua PKK Langkat Bagi 3 Ton Beras di Teluk Aru

admin2@prosumut

Kader TP PKK Medan Diharap Jadi Agen Sosialisasi Perwal 27/2020

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara