Prosumut
Pemerintahan

Seratusan Warga Terima BLT dari Pemdes Melati II Perbaungan

PROSUMUT – Sebanyak 145 warga Desa Melati II Kecamatan Perbaungan menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap IX dari Pemerintah Desa Melati II Kecamatan Perbaungan, beberapa waktu lalu.

“Bantuan ini bersumber dari dan desa (DD) tahun 2021, ada sebanyak 145 orang yang menerima manfaat BLT tersebut,” kata Supardi Kepala Desa Melati II.

Kades Melati II Supardi menjelaskan penyaluran BLT ini bersumber dari dana desa Melati II sebesar Rp 43,5 juta. “Jadi setiap warga menerima bantuan sebesar Rp 300 ribu/orang, untuk bantuan penanggulangan Covid-19,” jelasnya.

BACA JUGA:  Pemko Medan Pastikan Pengisian Jabatan Eselon II Tidak Lewat Seleksi Terbuka

Sedangkan pembagian BLT ini mengikuti prokes yang ketat, turut disaksikan Kapolsek Perbaungan, Bhabin Kamtimas, Babinsa dan perangkat desa.

“Alhamdulilah, penyaluran ini berjalan lancar tanpa ada kendala,” sebut Supardi.

Pada kesempatan itu, Supardi mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga yang menerima bantuan tersebut.

Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan menjadi garda terdepan sebagai contoh bagi masyarakat desa Melati II.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

Begitu juga, masyarakat bisa mengedepan prokes untuk memutus mata rantai Covid-19 di Desa Melati II, sambungnya.

Menurut Supardi, penerima manfaat langsung tunai ini berdasarkan besaran dana desa disetiap desa.
Sedangkan untuk Desa Melati II sendiri sebesar 30% yang diambil dana desa tersebut.

Tentunya, penerima manfaat BLT ini bagi yang terdampak langsung Covid-19, seperti lansia, para pekerja yang putus mata pencarian, dan para janda yang tidak memungkinkan.

BACA JUGA:  Pansus PAD DPRD Medan Ingatkan Dinas Perkimcikataru, Jangan Lagi Ada Bangunan Tanpa PBG

Terkhusus, bagi penerima manfaat BLT dana desa ini mengacuh kepada masyarakat yang belum pernah menerima bantuan lain seperti PKH, Dinsos, Kemensos maupun bantuan dari Provinsi.

“Jadi kalau ada warga yang sudah menerima bantuan lain tidak akan diberikan lagi,” bebernya.

Sementara bantuan ini memang benar-benar untuk warga yang belum menerima bantuan sama sekali dari pemerintah. (*)

Reporter : Surya
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Bupati Soekirman: Saatnya Konsumen Indonesia Berdaya

Editor prosumut.com

Langkat-Kedah Berpeluang Kerja Sama Budaya dan Agama

Editor prosumut.com

KPU Binjai Luncurkan Aplikasi e-Coklit

admin2@prosumut

Buka Webinar Penyusunan Strakom Pemda, Ini Pesan Kadiskominfo

Editor prosumut.com

Bupati Sergai Video Conference Bersama 3 Menteri, Bahas Pertanian

Editor prosumut.com

Bupati Labuhanbatu Laksanakan Salat Ied di Lapangan Ika Bina

admin2@prosumut
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara