Prosumut
Rilis & Seremoni

Semangat Kesaktian Pancasila, PLN Pastikan Transmisi Andal Lewat Migrasi TDS dan IED Meter

PROSUMUT – Dalam semangat Hari Kesaktian Pancasila, PLN meneguhkan komitmennya menjaga keandalan pasokan listrik di Sumatera Utara dan Aceh.

Melalui Unit Pelaksana Pengatur Beban (UP2B) Sumbagut, tim pemeliharaan melaksanakan pekerjaan Migrasi Target Defence Scheme (TDS) dan Penggantian Intelligent Electronic Device (IED) Meter di sembilan Gardu Induk (GI).

Yakni, Tebing Tinggi, Tualang Cut, Panton Labu, Pangkalan Brandan, Bireun, Rantau Prapat, Sigli, Gunung Tua, dan Binjai.

Pekerjaan yang berlangsung selama sepekan ini bertujuan memperkuat sistem transmisi listrik agar lebih tangguh, responsif, dan efisien.

Lewat pembaruan skema pertahanan dan perangkat IED Meter, sistem ini mampu bereaksi lebih cepat terhadap gangguan, sehingga risiko pemadaman dapat ditekan sekaligus menjaga kontinuitas pasokan listrik bagi masyarakat.

Pengawas K3L, Syawaludin Ginting, menegaskan seluruh kegiatan dilakukan sesuai prosedur.

“Pekerjaan ini dilaksanakan dengan pengawasan ketat sesuai SOP serta penerapan K3 yang menyeluruh, agar target perusahaan tercapai sekaligus melindungi keselamatan pekerja,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima, Selasa 23 September 2025.

Adapun aktivitas teknis yang dilaksanakan meliputi revisi diagram single line dan diagram pengawasan, penentuan spesifikasi teknis IED Meter baru, persiapan peralatan pendukung, serta penerapan skema proteksi terkini.

Semua langkah ini dirancang untuk memastikan sistem beroperasi optimal dan adaptif terhadap perubahan kondisi.

General Manager PLN UIP3B Sumatera, Amiruddin, menekankan pentingnya sinergi dalam setiap pekerjaan.

“Setiap pekerjaan harus mengikuti SOP K3 untuk meminimalisir risiko kecelakaan. Selain itu, kolaborasi yang kuat menjadi kunci agar seluruh pekerjaan dapat terlaksana dengan baik,” ungkapnya.

Kini, seluruh rangkaian pekerjaan telah rampung dengan hasil memuaskan. Pengujian menunjukkan sistem baru berfungsi normal dan siap digunakan.

Proses selanjutnya akan dilanjutkan dengan tahap pemantauan serta pemeliharaan rutin demi kelistrikan yang andal bagi masyarakat.

Momentum Hari Kesaktian Pancasila menjadi pengingat bahwa ketangguhan bangsa juga tercermin dalam ketangguhan infrastruktur energi.

Melalui pekerjaan ini, PLN membuktikan perannya sebagai garda terdepan penerang negeri, menghadirkan listrik yang tidak hanya cukup secara kapasitas, tetapi juga tangguh, aman, dan berkelanjutan untuk mendukung kehidupan masyarakat serta pertumbuhan ekonomi. (*)

Editor: M Idris

Konten Terkait

Telkomsel Borong Penghargaan Kategori Mobile Broadband Ookla® Speedtest Awards™

Editor prosumut.com

Persiapan Sail Nias 2019, Gubernur Minta Bandara Dirapikan

Editor prosumut.com

Aklamasi, Taufik Kurrahman Ketua KNPI Sergai

Editor prosumut.com

XL Axiata Terus Lanjutkan Fiberisasi di Sumatera

admin2@prosumut

Telkomsel Serahkan Bantuan CSR untuk Korban Banjir Aceh Tamiang

Editor prosumut.com

Parent Meets Rector, Binus Medan Perkenalkan Program Inovatif Cetak Digitalpreneur Muda di Sumatera

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara