Prosumut
Kesehatan

Rapid Test Covid-19, Pegawai PD Pasar Medan Reaktif

PROSUMUT – Seorang Pegawai PD Pasar Kota Medan reaktif setelah menjalani rapid test Covid-19 yang dilakukan Dinas Kesehatan Kota Medan, Jumat 5 Juni 2020.

Tes cepat Covid-19 tersebut, dilakukan terhadap sekitar 200 pegawai yang dilaksanakan di Kantor PD Pasar Jalan Pasar, Kecamatan Medan Kota.

BACA JUGA:  Anggota PKK Dituntut Berperan Tekan Stunting

Hal itu adalah rangkaian tes cepat terhadap aparatur Pemko Medan. Sebelumnya, telah dilakukan terhadap seluruh Camat dan Lurah serta personel Satpol PP.

“Baru satu orang reaktif dan langsung kita lakukan pemeriksaan swab, enggak menunggu lagi,” kata Kabid P2P Dinas Kesehatan Kota Medan dr Mutia Nimpar.

BACA JUGA:  RS Columbia Asia Aksara Tawarkan Diskon Layanan Kesehatan Lewat Loyalty Membership

Diutarakannya, sembari menunggu hasil tes swab, pegawai yang reaktif itu akan melakukan isolasi mandiri.

“Hasil swab paling lama 6 hari. Namun, tergantung dikirimkan ke RS USU atau Litbangkes kita belum tahu,” ucap dia. (*)

BACA JUGA:  RS Columbia Asia Aksara Tawarkan Diskon Layanan Kesehatan Lewat Loyalty Membership

 

Reporter : Rayyan Tarigan
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            :

Konten Terkait

Hati Hati Ngemil di Malam Hari, Ini Risikonya!

Editor prosumut.com

Selama 4 Hari, 30 Orang Positif Covid-19 di Sumut

admin2@prosumut

Cegah Penyebaran Covid-19, Satlantas Polrestabes Medan Bersih-bersih

admin2@prosumut