PROSUMUT – Di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Indosat Ooredoo terus berinovasi digital sebagai upaya memudahkan para pelanggan mendapatkan akses layanan. Salah satunya menghadirkan Gerai Online Indosat Ooredoo untuk pelanggan setianya.
“Terobosan yang kita lakukan dengan menghadirkan Gerai Online yang menyatukan berbagai layanan digital Indosat Ooredoo dalam satu tempat untuk memberikan kemudahan akses bagi pelanggan,” kata VP-Head Of Regional GTM & Trade Marketing Sumatera, Budiono pada jumpa media Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) 2021 di Gerai Perintis Kemerdekaan Medan, Sabtu 4 September 2021.
Didampingi VP-Head of Sales Norther Sumatera Beni Iskandar, Budi menyebutkan, dengan Gerai Online itu Indosat Ooredoo ingin membantu masyarakat tanpa perlu keluar rumah namun layanan telekomunikasi maupun akses internet tetap lancar.
Berbagai kemudahan akses akan diperoleh pelanggan melalui gerai online. Dengan mengklik im3ooredoo.com/geraionline, kata Budi berbagai layanan akan tersedia, mulai dari pembelian kartu SIM prabayar, pascabayar, Propaid, isi ulang pulsa, bayar tagihan pascabayar, pembelian paket data, hingga penggantian kartu SIM 3G ke 4G.
Disebutkan Budi, pelanggan tidak perlu menginstal aplikasi apa pun untuk mengakses GERAI ONLINE Indosat Ooredoo, cukup melakukan klik untuk mengakses layanan ini.
“Melalui gerai online, kita ingin semua masyarakat bisa mendapatkan layanan akses Indosat Ooredoo. Karena itu kita terus berupaya tidak ada wilayah yang tidak terjangkau Indosat dengan menambah kapasitas dan jaringan,” ucapnya.
Pada Harpelnas 2021 ini juga tersedia berbagai promo spesial dan menarik bagi pelanggan melalui channel digital IM3 Ooredoo lainnya.
Pelanggan dapat menikmati voucher hadiah dari mitra yang berpartisipasi, termasuk Shopee, Lazada, Zalora, iStyle, KlikDokter, Alodokter, dan Cakap, sambil mengenang sedikit kilas balik tentang perjalanan mereka bersama aplikasi myIM3.
Selain itu ada juga Super Deal kuota data 9,9 GB yang hanya tersedia di IM3 Ooredoo Official WhatsApp.
Sementara itu Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo, Ritesh Kumar Singh dalam keterangan tertulisnya menyebutkan Indosat Ooredoo, melalui IM3 Ooredoo, berkomitmen untuk memberikan pengalaman digital terbaik bagi pelanggan di tengah pandemi, sehingga pelanggan dapat terus terhubung dan berinteraksi seiring dengan harus bekerja dan tetap berada di rumah saat ini.
“Melalui gerai online Indosat Ooredoo, kami berusaha memberikan pengalaman yang bebas khawatir dan tidak merepotkan bagi pelanggan, memungkinkan mereka mengakses layanan dari perangkat apa pun tanpa perlu memasang aplikasi tertentu,” jelas Ritesh Kumar Singh.
Pihaknya selalu berupaya untuk memastikan pelanggan tetap nyaman dan mudah dalam menggunakan IM3 Ooredoo, serta bisa mengakses layanan kapan saja, di mana saja.
“Dengan penawaran promo spesial, kami juga ingin mengapresiasi seluruh pelanggan setia kami atas kepercayaan dan dukungan yang terus-menerus kepada Indosat Ooredoo selama ini,” tandasnya.
Penawaran lain dalam rangka memperingati Harpelnas 2021 dari Indosat Ooredoo, antara lain yakni pelanggan dapat membeli paket data SUPER DEAL 9,9 GB yang berlaku mulai tanggal 4 hingga 9 September 2021 di IM3 Ooredoo Official WhatsApp.
Pelanggan dapat menikmati promosi SENSASI sepanjang September 2021, dengan diskon paket Freedom Internet hingga 40% dari harga normal, berlaku di aplikasi myIM3, UMB *123# dan IM3 Ooredoo Official WhatsApp.
Reporter : Nastasia
Editor : Iqbal Hrp
Foto :