Prosumut
Ekonomi

Gerai Ketiga Texas Chicken di Medan, Hadir di Swalayan Maju Bersama Ringroad

PROSUMUT – Restoran ayam goreng Texas Chicken kembali menghadirkan gerai baru di Kota Medan.

Restoran cepat saji yang dikelola PT Quick Serve Indonesia ini menghadirkan gerai ketiga di Medan, yang berdampingan dengan Swalayan Maju Bersama Ringroad, Medan Sunggal.

“Setelah membuka gerai pertama di Kota Medan pada April 2023 di Medan Mall. Kemudian, disusul gerai kedua di Thamrin Plaza pada Maret 2024. Selang waktu dua bulan, gerai ketiga Texas Chicken resmi dibuka pada Minggu 16 Juni 2024),” ungkap Marketing Manager PT Quick Serve Indonesia, Astrid Andryani, Rabu 19 Juni 2024.

Menurut Astrid, pihaknya dengan senang bisa memenuhi antusias masyarakat di Kota Medan.

“Kita pilih hadir di Ringroad ini karena dua gerai sebelumnya ada di dalam mall. Maka dari itu, kali ini kita ambil lokasi di pinggir jalan sehingga bagi konsumen kita yang malas masuk ke mall bisa dengan mudah mendapatkan Texas Chicken,” jelasnya.

BACA JUGA:  Sektor Keuangan Sumut Tumbuh Positif: Kredit Naik 8,35 Persen, Fintech Melejit 46,45 Persen

Astrid mengatakan, dibukanya gerai ketiga ini lantaran masih banyak permintaan warga Kota Medan yang memberikan saran pada sosial media Texas Chicken untuk membuka gerai di lokasi baru. Seperti, di dekat rumah, kantor, sekolah atau tempat mereka beraktivitas.

Karena itu, kemungkinan akan menambah gerai baru lagi di Kota Medan dan sedang mencari lokasi strategis.

Ia menyatakan, pihaknya selalu berusaha menanggapi saran dari konsumen. Harapannya, konsumen dapat dengan mudah singgah ke gerai Texas Chicken untuk menyantap ayam goreng berkualitas khas Texas Chicken dengan keluarga, teman ataupun kerabat.

BACA JUGA:  OJK Sumut Perkuat Edukasi Keuangan untuk Tekan Judi Online dan Pinjol Ilegal

“Beragam menu ditawarkan Texas Chicken, dan merupakan menu yang bisa dinikmati hampir segala usia,” tuturnya.

Lebih lanjut Astrid mengatakan, Texas Chicken selalu menjaga komitmennya untuk menawarkan produk yang berkualitas, pengalaman bersantap di restoran yang bersih dan nyaman serta pelayanan yang ramah dan bersahabat.

“Produk yang ditawarkan yaitu ayam goreng dengan potongan besar. Selain itu, kesegaran ayam yang selalu terjaga karena memang ayam yang digunakan selalu ayam segar tanpa melewati proses pembekuan, serta rasa juicy, gurih dan renyah yang menjadi ciri khas ayam goreng ini sehingga membuat Texas Chicken dicintai setiap konsumen,” sebutnya.

Tidak hanya ayam goreng, Texas Chicken juga memiliki menu Tender, Burger, Wrap, Coleslaw, Mashed Potato dan juga Honey Butter Biscuit yang cocok dinikmati dengan ayam goreng.

BACA JUGA:  Indomobil Group dan PLN Icon Plus Kolaborasi Strategis dalam Electricity Connect 2024

Astrid menambahkan, mulai 2018 hingga saat ini PT Quick Serve Indonesia mengoperasikan sudah lebih dari 18 gerai Texas Chicken, dengan komitmen memberikan produk berkualitas dan pelayanan terbaik di pasar Indonesia.

“Kami terus berusaha lebih dekat dan mendengar saran dari konsumen mengenai produk, promosi dan lokasi gerai, salah satunya juga dengan menambah gerai pada lokasi yang banyak diminta oleh konsumen sebagai prioritas dan lokasi berpotensi lainnya untuk mengambangkan Texas Chicken lebih besar dan lebih berkembang lagi,” pungkasnya. (*)

Reporter: Nastasia

Editor: M Idris

Konten Terkait

Modena Perkenalkan Dua Produk Terbaru

Editor prosumut.com

Pembangunan Sumut Perlu Cermati Data Ini

Editor prosumut.com

Penjualan Huawei Dibatasi AS, Cina Bikin Aksi Balasan

Editor prosumut.com

Setelah Libur Panjang, IHSG dan Rupiah Dibuka Turun

Editor Prosumut.com

Telkomsel & PNM Akselerasikan Digitalisasi Pelaku Usaha Ultra Mikro

Editor prosumut.com

Distribusi Migor Gunakan Aplikasi, Mendag Lutfi Pastikan Tepat Sasaran

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara