Prosumut
Ekonomi

EXPo Rupiah Medan 2024, Tingkatkan Kesadaran dan Pemahaman Masyarakat terhadap Uang

PROSUMUT – Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara menggelar EXPo Rupiah Medan 2024 di Atrium Sun Plaza Medan, selama lima hari (20–25 Agustus 2024).

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara IGP Wira Kusuma mengatakan, EXPo Rupiah bukan sebuah singkatan dari exposition yang berarti pameran.

“EXPo Rupiah adalah singkatan dari Education, Experience and Performance of Rupiah Medan 2024,” kata Wira dalam keterangan tertulis yang diterima, Rabu 21 Agustus 2024.

BACA JUGA:  Pengembangan Pelabuhan Pangkalan Susu Dongkrak Ekonomi Lokal

Wira menjelaskan, Education of Rupiah adalah meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat terhadap Rupiah melalui edukasi dan sosialisasi agar mengenal, mencintai dan merawat Rupiah.

Sedangkan Experience of Rupiah adalah menumbuhkan semangat kebangsaan dan rasa bangga menggunakan Rupiah sebagai satu-satunya alat pembayaran yang sah di NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia).

Sementara Performance of Rupiah bertujuan untuk memberikan pemahaman akan peran dan fungsi Rupiah dalam peredaran uang dan stabilitas ekonomi dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

BACA JUGA:  Galeri Investasi Kini Hadir di Langkat, Dorong Literasi Keuangan dan Pasar Modal di Daerah

“EXPo Rupiah Medan 2024 dengan tema ‘Rupiah dan Cinta Tanah Air’ mencerminkan komitmen Bank Indonesia untuk terus memperkenalkan nilai-nilai kebangsaan melalui visualisasi sejarah dan kekayaan bangsa melalui kehadiran pahlawan nasional, keindahan alam, tari nusantara, serta ornamen kekayaan dan budaya Indonesia dalam desain Rupiah,” sebutnya.

Rangkaian kegiatan EXPo Rupiah Medan 2024 meliputi sosialisasi dan edukasi Cinta Bangga Paham Rupiah, Pameran Museum Bank Indonesia (MUBI), showcasing produk UMKM dan kerajinan binaan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara.

BACA JUGA:  Galeri Investasi Kini Hadir di Langkat, Dorong Literasi Keuangan dan Pasar Modal di Daerah

Kemudian, kegiatan parodi Cinta Bangga Paham Rupiah, talkshow Rupiah Ambassador Indonesia, talkshow pemberantasan uang palsu, workshop fotografi, hiburan musik, serta perlombaan seru dan menarik untuk berbagai kalangan usia mulai dari anak TK hingga profesional. (*)

Editor: M Idris

Konten Terkait

Ini Alasan Kenapa Perusahaan Air Minum Lebih Baik Dikelola Swasta

Editor prosumut.com

Telkomsel Ventures Pimpin Pendanaan Startup Tictag

Editor prosumut.com

OJK Temukan 140 Entitas Fintech Ilegal

Editor prosumut.com

Tekanan Eksternal Buat Masa Depan Ekonomi Kian Suram

admin2@prosumut

Ayo Pelaku UKM, Saatnya Ubah Mindset Berdagang

valdesz

Sempat Menguat, Rupiah Melemah Kembali

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara