Prosumut
Public Service

Direktur PDAM Tirtasari Pantau WTP

PROSUMUT – Direktur PDAM Tirtasari Kota Binjai, M Idham turun langsung ke Water Treatment Plant atau instalasi pengolahan air di Kelurahan Marcapada Kecamatan Binjai Selatan Kota Binjai Sumatera Utara, Jum’at 27 Desember 2019. Hal itu menyusul karena adanya gangguan pendistribusian air kepada pelanggan.

Menurutnya, itu terjadi karena permukaan air pada Sungai Bingai yang menjadi sumber air PDAM Tirtasari menurun. Buntutnya, suplai air bersih ke pelanggan jadi terganggu.

Selain itu, ujarnya, hal tersebut terjadi karena sedang berlangsung pembangunan bendungan oleh BWSS II.

“Selama pengerjaan itu, BWSS II sudah buat waduk sementara untuk distribusi air tidak terganggu. Saya mohon maaf kepada pelanggan jika suplai air bersih sedikit terganggu,” katanya.

Ia menambahkan, saat banjir melanda Sungai Bungai, juga mengalami dasar ah gak tergerus dan permukaan air turun. Alhasil, air pun tak masuk ke waduk sementara.

Buntutnya, stok air ke pengolahan air PDAM mengering. “Untuk menindak lanjuti hal ini, kami dan pihak BWSS II membuat bendungan atau beronjong agar permukaan air naik dan kembali masuk ke waduk sementara,” ujar Idham sembari menunjuk lokasi pembuatan bendungan.

Sayang, pembuatan bendungan tidak dapat dipastikan waktu rampungnya kapan.

“Kita lihat cuaca, kalau tidak banjir bisa secepatnya selesai. Karena arus Sungai Bingai ini tidak banjir saja sangat deras. Tapi yang jelas, kami berupaya semaksimal mungkin agar cepat dituntaskan,” bebernya.

“Kami sedang berusaha menaikkan permukaan air dengan membuat beronjong. Mudah-mudahan pembuatan bronjong ini bisa secepatnya kami tuntaskan,” ucapnya. (*)

Konten Terkait

Ceroboh, Sampel Swab Anak PDP Hilang

admin2@prosumut

Kartu Identitas Anak Segera Terbit di Medan

Ridwan Syamsuri

Cek Ketersediaan Kamar di Rumah Sakit, Pakai Mobile JKN

Editor prosumut.com

Penyaluran BBM di SPBU Hamparan Perak Dihentikan

Editor prosumut.com

Cashflow DJS Kesehatan 2020 Surplus, Kepuasan Program JKN Naik

Editor Prosumut.com

RSUP HAM Rawat Pasien Kecelakaan Tanpa Identitas dan Keluarga

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara