Prosumut
Umum

Bersama, Kapolres dan Danyon Marinir di Langkat Latihan Menembak

PROSUMUT – Kapolres Langkat sudah diserahterimakan dari AKBP Doddy Hermawan kepada AKBP Edi Suranta Sinulingga, beberapa waktu lalu. Mengawali dinas di Bumi Bertuah, Kapolres melakukan kunjungan kerja ke Mako Marinir Yon 8 Tangkahan Lagan di Desa Puraka II Kecamatan Sei Lepan Kabupaten Langkat Sumatera Utara, Rabu 4 Maret 2020.

Kapolres bersama PJU dan Kapolsek sejajaran disambut langsung Danyon Letkol Danang Ary Setiawan didampingi Pasi Ops Mayor Afrison Tofik didampingi para perwira di rumah dinas.

“Kedatangan kami dalam rangka silaturahim sekaligus kunjungan kerja,” ujar Kapolres.

Setelah saling mengenalkan para perwira, Danyon kemudian mengajak tamunya untuk menikmati santapan sekaligus ngopi bareng. Kemudian diikuti dengan berkeliling Mako.

Silaturahim yang dirajut sederhana itu dilanjutkan dengan melakukan latihan nembak bareng di lapangan tembak. “Selain silaturahim juga untuk menguatkan sinergitas. Terima kasih atas sambutannya,” katanya. Kunker Kapolres diakhir dengan makan bersama. (*)

Konten Terkait

Sepekan Ini Sumut Berpotensi Hujan Lebat

Editor prosumut.com

Telkomsel Tambah Investasi 300 Juta USD di Gojek

Editor prosumut.com

Dua Caleg Ikut Unjuk Rasa Massa Tani di Kantor Gubsu

Editor prosumut.com

Wakil Ketua DPRD Medan Ingatkan Pentingnya Persatuan dan Kesatuan

Ridwan Syamsuri

Siang Ini, DKPP Kembali Periksa Ketua dan Anggota KPU Sumut

admin2@prosumut

Pekerja Rekanan PLN Dihantam KA di Binjai

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara