Prosumut
Politik

Airlangga vs Bamsoet, Golkar Diambang Perpecahan Jilid II

PROSUMUT – Perseteruan antara Bambang Soesatyo (Bamsoet) dan Airlangga Hartarto jelang Munas Golkar berlanjut.

Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) kubu Bamsoet mencopot Ilham Permana dari jabatan ketum lewat rapat pleno yang digelar, di Pusat Komando BPPGndi Jalan Tulodong Bawah 4, Jakarta Selatan, Selasa 3 September 2019.

Wakil Ketua Umum PP AMPG Abdul Aziz mengatakan, rapat pleno PP AMPG secara sah dilaksanakan dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Umum PP AMPG Andi Nursyam Halid.

“Rapat Pleno PP AMPG ini melahirkan poin-poin yang sangat penting dan itu sangat mendasar. Ini harus kita kawal bersama terutama agenda-agenda strategisnya Partai Golkar,” tegas Abdul Aziz kepada wartawan.

“Kami harap sebagai komponen DPP Partai Golkar terus memberikan kontribusi bagi kemajuan dan masa depan Partai Golkar,” tambah dia.

Adapun hasil-hasil rapat pleno PP AMPG, kata dia, PP AMPG segera melakukan konsolidasi kepada seluruh jajaran pengurus daerah.

Kemudian, mendukung dan memilih Wakorbid Pratama yang juga ketua DPR RI Bambang Soesatyo sebagai ketum DPP partai Golkar masa bakti 2019-2024.

“Memberhentikan saudara Ilham Permana sebagai ketua umum PP AMPG,” tegas dia.

Selanjutnya, menunjuk Andi Nursyam Halid sebagai ketua umum dan Abdul Aziz sebagai sekretaris jenderal PP AMPG.

Fahd El Fouz A. Rafiq juga didapuk sebagai ketua dewan penasihat serta Eka Sastra sebagai sekretaris dewan penasihat. Dan ketua umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai ketua dewan pembina PP AMPG.

“Keputusan rapat pleno pada hari ini akan segera kami ajukan kepada DPP Partai Golkar untuk disahkan,” tutup dia.

Hingga berita ini diturunkan, Ilham Permana belum bisa dikonfirmasi. (*)

Konten Terkait

Ormas PP Pakpak Bharat untuk Franch-Mutsyuhito

Editor Prosumut.com

3 Tokoh Kunci ini Pertemukan Jokowi-Prabowo di MRT

Val Vasco Venedict

El Adrian Shah Kembalikan Formulir ke PKS: Semoga Berjodoh di Pilkada Medan 2024

Editor prosumut.com

Hasil Uji Petik, Bawaslu Medan Temukan Ratusan Pemilih Belum Dicoklit

Editor prosumut.com

SBY Order Menteri untuk AHY: Spekulasi Pengamat

Val Vasco Venedict

Mau Dicalonkan Nasdem di Pilkada 2020? Boleh Saja, Ini 4 Syaratnya

valdesz
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara