Prosumut
Kriminal

Ada Sabu di Saku Celananya, Pria 40 Tahun ini Ditangkap Polisi

PROSUMUT – Edi Syahputra Chaniago, 40 tahun, warga Jalan Cengkeh IV Kelurahan Mangga, Kecamatan Medan Tuntungan tak berkutik saat diamankan petugas Satres Narkoba Polrestabes Medan.

Penangkapan tersangka atas laporan masyarakat yang mengatakan ada seorang pria mengantongi narkoba dan hendak melintas di Jalan Sei Bekala, Kelurahan Babura, Kecamatan Medan Baru.

BACA JUGA:  Dugaan Distribusi BBM Ilegal di Ujung Batu, Warga Minta Polisi Tindak Pelaku

“Petugas Satres Narkoba unit 2 langsung melakukan penyelidikan di lokasi. Saat itu petugas melihat seorang pria yang ciri-cirinya sesuai dengan informasi masyarakat, sedang berjalan kaki. Saat itu juga langsung diamankan,” ujar Kasat Narkoba Polrestabes Medan AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo kepada wartawan, Kamis 28 Maret 2019.

BACA JUGA:  Dugaan Distribusi BBM Ilegal di Ujung Batu, Warga Minta Polisi Tindak Pelaku

Tambah Kasat, saat digeledah ditemukan 1 paket sabu seberat 0,04 gram dari celana tersangka.

“Tersangka diboyong ke Mako untuk proses lebih lanjut,” tambahnya. (*)

BACA JUGA:  Dugaan Distribusi BBM Ilegal di Ujung Batu, Warga Minta Polisi Tindak Pelaku

Konten Terkait

WN Singapura Diadili Akibat Palsukan Paspor

Ridwan Syamsuri

Sekelompok Massa Datangi Komplek Cemara Asri

Editor prosumut.com

Pengedar Ganja Sembunyi di Dapur Rumah

Ridwan Syamsuri

Polsek Kualuh Hilir Amankan Pelaku Pencuri di Kios Pakaian

admin2@prosumut

Kecanduan, Buronan Nekat Tanam Ganja

Ridwan Syamsuri

25 Kg Ganja Asal Aceh Gagal Dikirim ke Palembang

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara