Prosumut
Pemerintahan

Dinas Kominfo Tebingtinggi Minta Warga Pendatang Segera Melapor

PROSUMUT – Guna menekan penyebaran Covid-19 di Kota Tebingtinggi saat perayaan Natal dan Tahun Baru 2021, Dinas Kominfo Kota Tebingtinggi melaksanakan kegiatan dengan turun langsung ke masyarakat melakukan imbauan.

Dengan menggunakan alat pengeras suara (pelantang), Dinas Kominfo mengimbau warga masyarakat, khususnya para pendatang yang mudik ke Kota Tebingtinggi dari luar kota untuk segera melapor kepada pihak aparat kelurahan setempat.

Demikian disampaikan oleh Kadis Kominfo Kota Tebingtinggi Dedi Parulian Siagian, Selasa 29 Desember 2020 siang terkait langkah cepat yang diambil oleh Pemerintah Kota Tebingtinggi guna mencegah penyebaran Covid-19.

“Petugas kami langsung turun ke setiap kelurahan-kelurahan yang ada di Kota Tebingtinggi dengan menggunakan mobil dan alat pengeras suara. Mereka menginformasikan agar para pendatang dari luar kota untuk segera melapor kepada pihak kelurahan,” jelasnya.

Dikatakan Dedi, melapor tersebut untuk menjelaskan bagaimana kondisi pendatang, apakah dalam keadaan sehat atau tidak.

Bisa menunjukan bukti surat rapid test, jika tidak ada surat tersebut, kami menghimbau kepada warga pendatang luar kota yang masuk zona hitam Covid-19, agar melakukan rapid test di puskesmas yang ada di Kota Tebingtinggi.

“Tindakan ini dilakukan untuk pencegahan penyebaran Covid-19 di Kota Tebingtinggi semangkin bertambah, Pemko tidak mau itu terjadi, makanya kami langsung turun keperkampungan yang ada di Kota Tebingtinggi,” imbuh Dedi.

Selain itu, petugas dari Dinas Kominfo yang turun kelapangan menghimbau dan mengajak warga masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes) penanganan Covid-19, dengan tetap memakai masker, rajin mencuci tangan menggunakan air mengalir dan menjaga jarak serta menjauhi kerumunan. (*)

 

Reporter : Ronald Pasaribu
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Camat Harus Cermati Potensi Wilayah

Editor prosumut.com

Pjs Wali Kota Medan Terima TKDD 2021 dari Gubernur

Editor Prosumut.com

Dinas P3A Labuhanbatu-Batubara Bahas Penanganan Masalah Anak

admin2@prosumut

Sumut Bebas PPKM Level 4, Edy Rahmayadi : Tetap Waspada

Editor prosumut.com

Sekretariat DPRD Medan Gelar Penyuluhan Pengelolaan Arsip Dinamis 2025

Editor prosumut.com

Anggota DPRD Medan Terpilih Dilantik September

Ridwan Syamsuri
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara