Prosumut
Kesehatan

Personel Polda Sumut Meninggal Karena Covid-19, 4 Lainnya Positif

PROSUMUT – Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin menyatakan, banyak personelnya yang mengalami gejala klinis Covid-19. Sejauh ini sudah 5 orang dinyatakan positif, seorang di antaranya meninggal dunia.

“Secara umum kami (personel Polda Sumut) yang terpapar Covid-19  jumlahnya 50 orang. Yang positif ada lima orang, meninggal satu orang dan sembuh dua orang,” ujar Martuani pada siaran langsung dari Youtube kanal Humas Sumut, di Media Center Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumut di Kantor Gubernur Sumut, Senin 18 Mei 2020.

BACA JUGA:  Puncak Harganas ke 32 di Labuhanbatu, BKKBN Sumut: Kualitas Keluarga Tentukan Arah Kemajuan Bangsa

Ia memaparkan, personel yang meninggal dunia sebelumnya bertugas di Polda Sumut dengan pangkat komisaris polisi.

“Justru rapid test-nya negatif, tapi gejala klinis adalah gejala Covid-19. Seminggu kemudian anggota saya ini meninggal dunia dan dimakamkan dengan protokol Covid-19,” paparnya.

BACA JUGA:  Puncak Harganas ke 32 di Labuhanbatu, BKKBN Sumut: Kualitas Keluarga Tentukan Arah Kemajuan Bangsa

Martuani menjelaskan, perwira menengah yang meninggal dunia itu terpapar Covid-19 dari istrinya yang berprofesi sebagai bidan. Sang istri tidak menyadari bahwa dia menjadi carrier virus bagi suami dan anaknya. Dia masuk dalam kategori orang tanpa gejala (OTG).

Diakui dia, banyak anggotanya yang mengalami gejala klinis Covid-19. Akan tetapi, tidak etis disampaikan di sini. Namun, dipastikan semua anggotanya yang mengalami gejala klinis Covid-19 mendapat penanganan sesuai prosedur seharusnya.

BACA JUGA:  Puncak Harganas ke 32 di Labuhanbatu, BKKBN Sumut: Kualitas Keluarga Tentukan Arah Kemajuan Bangsa

“Pemakaman yang meninggal juga sesuai dengan protokol Covid-19. Tidak ada yang boleh menjenguk, melakukan ziarah atau ikut memakamkan. Polda Sumut sudah menyiapkan petugas untuk proses pemakaman ini. Setidak-tidaknya 4 jam pascakejadian harus dimakamkan,” pungkasnya. (*)

 

Reporter : Rayyan Tarigan
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            :

Konten Terkait

Ada 12 Pasien Positif Covid-19 Sergai Dinyatakan Sembuh

admin2@prosumut

Karyawan Swalayan di Tebingtinggi Positif Covid-19

admin2@prosumut

Terkait Covid-19, Personel Polda Sumut Disemprot Disinfektan

admin2@prosumut

LPPM USU-Yonsei University Korea dan Kemenkes RI Dampingi RSU Haji Jadi RS Internasional dalam Safe Hospital

Editor prosumut.com

Jumlah Positif Covid-19 di Sumut Jadi 26 Orang, 24 Dirawat dan 2 Meninggal

admin2@prosumut

Dr Teal’s Kini Hadir di Indonesia, Perawatan Self-Care Premium Berbahan Alami

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara