Prosumut
Pemerintahan

BKD Sergai Umumkan Jadwal Ujian SKD CPNS 2019

PROSUMUT – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sergai mengumumkan jadwal ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2019.

Ujian SKD ini akan dilaksanakan selama 2 hari terhitung dari 24-25 Februari 2020 mendatang, bagi pelamar di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai).

“Jadwal ujian SKD ini diikuti oleh 1486 peserta, yang telah memenuhi syarat dalam seleksi administrasi. Para peserta ini akan bersaing untuk mengisi 104 formasi yang telah dibuka oleh Pemkab Sergai,” bilang kepala BKD Sergai Drs Dimas Kurnianto MSi saat ditemui Pro Sumut.com diruang kerjanya, Kamis 23 Januari 2020.

BACA JUGA:  Komisi X DPR RI Bersama BRIN Dorong Pencegahan Korupsi Melalui Keterbukaan Informasi Publik

Dimas mengtakan, ujian SKD ini akan digelar di Aula Sultan Serdang kantor Bupati Sergai Sei Rampah, dalam pelaksanaan SKD ini akan berlangsung dalam 9 sesi.

“Dengan rincian sebagai berikut, sesi pertama tanggal 24 Februari dilaksanakan 4 sesi, sedangkan sesi kedua tanggal 25 Februari akan dilaksanakan 5 sesi,” kata Dimas.

BACA JUGA:  Pemprov Sumut Percepat Pembangunan Sekolah Rakyat untuk Pengentasan Kemiskinan

Dijelaskan Dimas, tahapan ujian SKD ini mengunakan sistem Computer Asisted Test (CAT) sesuai arahan Pemerintah pusat.

“Dalam pelaksanaan ujian SKD ini, BKD Sergai sudah siap untuk menyelenggarakan ujian SKD  tersebut,” jelas Dimas. (*)

BACA JUGA:  Pemprov Sumut Percepat Pembangunan Sekolah Rakyat untuk Pengentasan Kemiskinan

Konten Terkait

Pasar Keuangan Rakyat Harus Mendidik

Editor prosumut.com

Hampir Sebulan Sumut Bertahan di Zona Kuning Covid-19

Editor prosumut.com

Kunker dan PGGS Ketua TP PKK Saksikan Pelantikan Pengurus Kecamatan dan Desa

Editor prosumut.com

Perbup Langkat Terkait Covid-19: Menuju Masyarakat Aman, Sehat dan Produktif

Editor Prosumut.com

Ini Alasan Kenapa Edy Disebut Cetak Sejarah Baru di Sumut

Editor prosumut.com

Pemkab Asahan Gelar Rapat Persiapan Pilkada 2020

admin2@prosumut
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara