Prosumut
Pemerintahan

Pemkab Langkat Sosialisasikan Kajian Lingkungan Hidup

PROSUMUT – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Langkat menggelat sosialisasi Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS)  di Ruang Pola Kantor Bupati, belum lama ini.

Sekdakab Langkat dr H Indra Salahuddin dalam sambutannya berharap, melalui sosialisasi ini akan ada program jangka panjang untuk pengelolaan lingkungan yang nantinya akan di berikan bagi generasi selanjutnya.

Begitu juga seluruh pemangku kepentingan diminta terus mendukung pemerintah. Dengan terus bekerja sama demi mewujudkan Langkat yang maju dan bersih.

“Untuk itu,  saya minta kepada seluruh OPD terkait, untuk mengikuti sosialisasi ini dengan serius dari awal hingga selesai,” tegasnya.

Sebab kata Indra, saat ini Langkat sedang melakukan penyusunan RPJMD tahun 2019-2024 dengan berdasarkan Permendagri No 7 tahun 2018, bahwa daerah yang baru melakukan pemilihan kepala daerah, harus menyusun RPJMD yang berbasis pada KLHS.

“Karena pembangunan dan lingkungan hidup harus berjalan sinkron, sehingga tujuan dan manfaat pembangunan bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat Langkat,” terangnya.

Karenanya kata Indra, penguatan dibidang perencanaan harus sesuai UU No 32 tahun 2009, tentang perlindungan pengelolaan lingkungan hidup.

Dinyatakan bahwa pengelolaan lingkungan pada tatanan perencanaan disebut sebagai tindakan pre-emtif yang mencakup tata ruang, yang didasari oleh kajian KLHS.

“Hal ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terjadinya kerusakan lingkungan, ataupun penurunan kualitas lingkungan,” pungkasnya.

Sementara Kadis Lingkungan Hidup Langkat, Iskandar Z Tarigan menerangkan, kegiatan ini merupakan tahapan awal dari pelaksanaan penyusunan dokumen KLHS RPJMD yang sesuai PP No 46 tahun 2016 tentang tata cara penyelenggaraan KLHS.

Sebab dokumen KLHS yang disusun merupakan dokumen penting dalam era pembangunan.

“Karena akan memberikan manfaat dalam melengkapi subtansi rencana pembangunan,  yang berbasis daya dukung dan daya tampung guna mewujudkan  tujuan pembangunan berkelanjutan,” sebutnya. (*)

Konten Terkait

Pematang Jaya Jadi Kecamatan Terbaik Provinsi

Editor prosumut.com

Bupati Langkat Ajak Stakeholder Terlibat Cegah Stunting

Editor prosumut.com

Medan Johor Tiga Besar Lomba IVA Test Tingkat Sumut

Editor prosumut.com

Warga Mulai Resah, H-8 Pemilu 2019 Undangan C6 Belum Diterima

Ridwan Syamsuri

43 Anggota Paskibra Kota Medan Dikukuhkan

Editor prosumut.com

Pemko Medan Terima Bantuan Rp250 Juta Dari BNPB

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara