Prosumut
Traveling

Utang Listrik Rp 38 M, Sriwijaya Terpaksa Check-in Manual

PROSUMUT – Apakah Anda sempat merasakan layanan check-in secara manual saat menggunakan layanan Sriwijaya Air?

Tentulah sangat merepotkan penumpang. Inilah yang terjadi pada Sriwijaya Air. Maskapai yang kini berada di bawah manajemen Garuda ini terpaksa melayani check-in penumpang secara manual.

Hal ini terjadi karena pengelola Bandara Soekarno Hatta memadamkan aliran listrik.

“Saat ini listrik khusus untuk check-in, tiba-tiba dimatikan dan tentunya pelayanan kepada penumpang sangat terhambat,” kata Direktur Utama Sriwijaya Air Joseph Saul, seperti dikutip dari detikfinance, Kamis 28 Maret 2019.

Joseph menambahkan, pelayanan penumpang semuanya dilakukan secara manual termasuk bagasi. Hal ini menyebabkan sejumlah penerbangan Sriwijaya Air mengalami keterlambatan.

“Semua flight kami melakukan check-in manual. Bahkan timbangan bagasi juga manual sehingga banyak flight yang terlambat bahkan bisa dibatalkan,” kata Joseph.

Joseph menambahkan, hal ini terjadi karena masih adanya kewajiban dari maskapai yang belum dipenuhi kepada pengelola Bandara Soetta, PT Angkasa Pura II (AP II) sebesar Rp 38 miliar. Sriwijaya Air sedang berupaya memenuhi kewajiban tersebut.

“Utang kami ke AP II Rp 38 miliar dan saat kami sedang berusaha memperbaiki keuangan Sriwijaya Air Group,” tutur Joseph.

Perseroan mengaku mengalami kesulitan keuangan. Terlebih lagi ada rencana penurunan tiket pesawat.

“Kami kesulitan sekali, apalagi rencana pemerintah akan menurunkan harga tiket,” tambah Joseph. (*)

Konten Terkait

Pelaruga, Surga Wisata Tersembunyi di Kabupaten Langkat

Ridwan Syamsuri

Boeing 737 Max-8 Dilarang Terbang! Ini Alasan Kemenhub

Editor prosumut.com

Melihat Eloknya Danau Lau Kawar, Karo

Editor prosumut.com

Jelang Liburan Akhir Tahun, Transaksi Tiket Destinasi Lokal Meningkat 

Editor Prosumut.com

30 Juta Data Penumpang Lion Air Grup Diduga Bocor, Diperjualkan di Pasar Gelap!

valdesz

Objek Wisata di Langkat Masih Ditutup Sementara

admin2@prosumut
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara