Prosumut
Public Service

Tipikor Polres Binjai Periksa Tawas Milik PDAM Tirtasari

PROSUMUT – Unit Tipikor Polres Binjai mengendus adanya dugaan tindak pidana korupsi terhadap pengadaan tawas (penahan air) milik PDAM Tirtasari.

Itu diketahui karena adanya kedatangan Kanit Tipikor Polres Binjai, Iptu Irvan Pane beserta penyidik ke Kantor Instalasi Pengolahan Air Bersih PDAM Tirtasari di Marcapada Jalan Gunung Sinabung Kelurahan Tanah Merah Kecamatan Binjai Selatan, Rabu sore 17 Juni 2020.

Petugas tampak sedang melakukan pemantauan terhadap satu unit truck BK 9694 DU yang mengangkut ratusan karung berisi tawas untuk keperluan PDAM Tirtasari. Pantauan di lokasi, petugas tampak sibuk memeriksa beberapa karung berisi tawas.

Petugas juga melakukan pengecekan terhadap dokumen kelengkapan barang bawaan truck tersebut. Setibanya di Kantor PDAM, satu persatu karung bertuliskan Alumunium Sulfate langsung diturunkan dari dalam truck untuk selanjutnya dibawa ke dalam ruang penyimpanan di dalam kantor PDAM.

Informasi berhasil diperoleh, truck yang mengangkut karung berisi tawas tersebut berasal dari Medan. “Iya bang, karung ini berisi tawas,” kata salah seorang pekerja yang ikut membantu menurunkan karung.

Sayangnya, Iptu Irvan Pane yang ditemui di lokasi ogah memberikan keterangan. Hingga berita ini diturunkan, belum dapat diperoleh keterangan resmi dari kepolisian terkait hasil pemeriksaan karung berisi tawas tersebut. (*)

 

Reporter : Muhammad Akbar
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            :

Konten Terkait

Ditanya Soal Proyek Tanpa Plank, Kadis PUPR Sergai ‘Kabur’

Ridwan Syamsuri

Ingat! Renovasi Rumah Harus Ada IMB

Ridwan Syamsuri

Pirngadi Medan Dinobatkan Jadi Rumah Sakit Sayang Ibu

Ridwan Syamsuri

Pegawai Positif Covid-19, BPJS Kesehatan Medan Alihkan Layanan

admin2@prosumut

Parit Primer Jalan Denai Medan Hasilkan 6 Dump Truk Sampah

Ridwan Syamsuri

Kader JKN Edukasi Masyarakat Lewat Pesan WA

admin2@prosumut
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara