Prosumut
Politik

Sempat Tertunda, Musda Golkar Deliserdang Digelar Kembali

PROSUMUT – Setelah sebelumnya tertunda, akhirnya pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) X Partai Golkar Kabupaten Deliserdang akan digelar di Aula Cadika, Komplek Kantor Bupati, Lubukpakam, Sabtu 12 September 2020.

Hal itu dikatakan Ketua Panitia Penyelenggara Musda X Partai Golkar Deliserdang terpilih, Thomas Darwin Sembiring bersama Sekretaris Ok Arwindo dan Ketua Steering Committee Zul Amri serta Organizing Committee Rahman di Kantor Partai Golkar Deliserdang, Lubukpakam, Jumat 11 September 2020.

Zul Amri mengemukakan intruksi itu akan dilakukan sebaik-baiknya oleh penyelenggara. Sebab pihaknya sudah menerima surat intruksi pelaksanaan Musda X dari DPD Partai Golkar Deliserdang yang ditandatangani Ketua T Akhmad Tala’a dan Sekretaris Ricky P Nasution dengan nomor surat terbaru B 188/GK-DS/IX/2020.

Surat itu sebagai tindaklanjut dari intruksi DPD Partai Golkar Sumut yang ditandatangani Plt Ketua Ahmad Doli Kurnia dan Sekretaris Anas Muda.

“Hari ini terakhir kembali kita buka pendaftaran calon Ketua DPD Partai Golkar Deliserdang. Sebab pelaksanaan Musda besok hari Sabtu (12/9/2020) di Cadika pukul 09.00 WIB yang akan menerapkan protokol kesehatan secara ketat nantinya,” kata Zul Amri.

Adapun bagi kader yang ingin mendaftar jadi calon Ketua Partai Golkar Deliserdang sudah dibuka pendaftaran hari ini saja sesuai hari kerja. Sebab Musda besok digelar.

Dengan syarat-syarat, kata Zul Amri, pernah menjadi pengurus Partai Golkar selama satu periode penuh, pendidikan minimal S-1 atau sederajat, aktif terus menerus menjadi anggota Partai Golkar sekurang-kurangnya 5 tahun dan tidak pernah menjadi anggota parpol lain, dinyatakan lulus mengikuti pendidikan dan pelatihan kader partai Golkar, memilki prestasi, memiliki kapasitas, tidak terlibat G 30 S/PKI, bersedia luangkan waktu untuk partai dan berdomisili wilayah Deliserdang. (*)

 

Reporter : Sahat Tampubolon
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Ganjar Pranowo Dapat Dukungan Kalangan Ustaz dan Santri di Deli Serdang

Editor prosumut.com

DPRD Medan Dorong Pemko Segera Bayar Tali Asih Atlet Peraih Medali PON 2024

Editor prosumut.com

KPU Sergai Tetapkan Nomor Urut Paslon Beriman-Trendi

Editor Prosumut.com

Pemilu 2024 Calon Parpol Baru Menanti, Namanya: Garbi

Val Vasco Venedict

Awasi Politik Uang dan Sembako, Ini Kata Paslon AMAN

Editor Prosumut.com

Pilkada Binjai: Dua Bapaslon Belum Memenuhi Syarat Calon

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara