Prosumut
Ekonomi

Sejumlah Harga Pangan di Medan Melambung

PROSUMUT – Sejumlah harga kebutuhan bahan pokok di Medan menjelang natal mengalami kenaikan. Hal ini menyusul adanya tren peningkatan belanja masyarakat.

Komoditi yang mengalami kenaikan seperti bawang merah, daging ayam ras dan cabai merah.

Sekretaris Daerah Pemprovsu, Sabrina mengatakan, kenaikan ini dianggap cukup wajar karena masih bisa terjangkau masyarakat.

“Dari pantauan yang kita lakukan, terlihat memang ada sejumlah komoditi yang mengalami kenaikan. Akan tetapi, kenaikan ini kita nilai masih cukup wajar karena masih bisa dibeli masyarakat,” ujar Sabrina saat memantau harga di Pasar Petisah, Medan, Senin 23 Desember 2019.

Menurut dia, pasokan bahan pokok yang masih mencukupi menjadi salah satu faktor pendorong harga tetap stabil.

“Dari hasil pantauan juga bisa kita bilang pasokan mencukupi, yang sedikit terganggu hanya bawang merah karena 60 persen kebutuhan bawang merah masih didatangkan dari luar, utamanya Brebes Jateng,” katanya didampingi Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin dan Dirut PD Pasar  Kota Medan Rusdi Sinuraya.

Sementara, Kapolda Irjen Martuani Sormin Siregar menambahkan, pihak kepolisian daerah memiliki satgas pangan yang bertugas menjaga stabilitas harga, sehingga tidak ada spekulan yang mengambil kesempatan.

“Kami kepolisian, ada dibentuk Satgas Pangan bekerja sama dengan Disperindag Sumut. Tugasnya cukup jelas, yakni memastikan tidak ada spekulan yang mengambil kesempatan di hari-hari besar keagamaan sehingga harga tetap stabil,” ujarnya. (*)

Konten Terkait

Hadiri RUPS Bank Sumut, Ondim: Mitra Strategis Bangun Ekonomi Daerah

Editor prosumut.com

XL Axiata Ajak Mahasiswa Pahami Dunia Bisnis

admin2@prosumut

Harga Kebutuhan Pokok di Medan Diklaim Relatif Stabil

Ridwan Syamsuri

Harga Pertamax dan Dex Series di Sumut Turun

Editor prosumut.com

Mitsubishi Pamerkan New Xpander Cross di Medan

Editor prosumut.com

Cara Baru PLN Manjakan Pelanggan, Inovasi Meteran Listrik dengan AMI

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara