Prosumut
Kesehatan

Satu PDP di RSUP Adam Malik Dikabarkan Meninggal, Pernah ke Israel

PROSUMUT – Seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) diduga terpapar virus corona (Covid-19) yang diisolasi di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) H Adam Malik, Medan, dikabarkan meninggal dunia, Selasa malam 17 Maret 2020.

Informasi yang diperoleh, seorang PDP itu disebut-sebut merupakan pasien yang diisolasi karena memiliki riwayat perjalanan ke negara Israel.

Koordinator Tim PINERE (Penyakit Infeksi New-Emerging dan Re-Emerging) RSUP Haji Adam Malik dr Ade Rahmaini yang dikonfirmasi wartawan membenarkan kabar ini.

“Iya sudah meninggal,” ujarnya.

Akan tetapi, Ade mengaku untuk saat ini belum bisa memberikan keterangan apapun terkait kejadian ini. Ia berjanji besok, Rabu 18 Maret 2020 akan memberikan keterangan secara detail.

“Besok saja ya,” katanya singkat.

Untuk diketahui, PDP yang meninggal dunia tersebut merupakan satu dari 8 PDP yang sedang diisolasi di Rumah Sakit milik Kementerian Kesehatan (Kemenkes) tersebut. (*)

Konten Terkait

Pasien Covid-19 Positif Bertambah 1, Meninggal 1 dan 2 Sembuh 

admin2@prosumut

Dies Natalis ke-69, USU Hadirkan Telemedicine Covid-19

Editor prosumut.com

Kasus Covid-19 Meningkat, PTM Terbatas Belum Berencana Ditutup

Editor prosumut.com

Kadisperindag Sumut Meninggal Terpapar Covid-19

Editor prosumut.com

Penambahan Konfirmasi Covid-19 Terus Terjadi di Sumut

Editor Prosumut.com

Hipertensi Bisa Sebabkan Komplikasi, Segera Periksa di RS Adam Malik

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara