Prosumut
Pemerintahan

Protes Trump, Korut Kembali Tembakkan Rudal

PROSUMUT – Setelah tidak ada kesepakatan antara pemimpin Amerika Serikat dan Korea Utara, hubungan kedua negara itu kembali memanas.

AS tetap menjatuhkan sanksi perdagangan untuk Korut yang membuat pemimpinnya Kim Jong Un merasa ditantang.

Karenanya, Kamis 9 Mei 2019 Korut kembali menembakkan rudal jarak pendek. Latihan rudal itu sendiri sebelumnya telah dilakukan dalam waktu kurang dari sepekan.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

Korea Selatan (Korsel) menyatakan tes itu mengkhawatirkan dan kemungkinan sebagai protes terhadap Trump yang tidak mau melonggarkan sanksi.

Sebelumnya, AS menyatakan telah merebut sebuah kapal kargo Korut saat ketegangan kembali meningkat antara kedua negara. Kapal itu terkait dengan perdagangam batu bara ilegal.

BACA JUGA:  Pemko Medan Pastikan Pengisian Jabatan Eselon II Tidak Lewat Seleksi Terbuka

“Hubungan berlanjut, saya tahu mereka ingin bernegosiasi, mereka berbicara tentang negosiasi. Tapi saya pikir mereka tidak siap untuk bernegosiasi,” kata Presiden AS Donald Trump.

Trump mengatakan, tidak ada yang senang dengan peluncuran, namun ia masih membuka pintu untuk pembicaraan lebih lanjut dengan Korut.

BACA JUGA:  Pansus PAD DPRD Medan Ingatkan Dinas Perkimcikataru, Jangan Lagi Ada Bangunan Tanpa PBG

“Kami melihatnya dengan sangat serius sekarang. Mereka adalah rudal yang lebih kecil, mereka adalah rudal jarak pendek. Tidak ada yang senang tentang hal itu tetapi kita melihat dengan baik dan kita akan melihat,” ujar Trump. (*)

Konten Terkait

Gubernur Gelar Pra Musrembang Wilayah Pantai Timur di Langkat

Editor prosumut.com

Bupati Labuhanbatu Serahkan APD untuk 15 Puskesmas dan OPD

admin2@prosumut

E-government Pemkab Langkat, Tinggalkan Birokrasi Bertele-tele

Editor prosumut.com

Bobby Apresiasi Peran Wartawan, Demi Tugas Sampai Terpapar Covid-19

Editor prosumut.com

Bupati Pimpin Apel Sekaligus Serahkan Penghargaan

Editor prosumut.com

Pimpinan DPRD Medan Desak Dinas SDABMBK Segera Buat Kolam Retensi Atasi Banjir di Medan Tembung

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara