PROSUMUT – Memasuki usia yang ke-53, Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia (MABMI) diharapkan mampu membawa sekaligus mengembangkan budaya Melayu hingga pelosok dunia.
Hal itu disampaikan Pj Bupati Langkat M Faisal Hasrimy ketika berziarah ke makam Sultan Langkat serta para leluhur MABMI, memperingati miladnya perkumpulan tersebut di kompleks pemakaman Masjid Azizi Tanjung Pura dan TPU Gebang, kemarin.
“Saya ucapkan selamat milad kepada MABMI. Kiranya, mampu membawa sekaligus mengembangkan budaya melayu hingga ke pelosok dunia,” kata Faisal.
Turut menghadiri kegiatan diantaranya Ketua Umum MABMI Prof DR OK Saidin, Ketua MABMI Langkat Indra Salahuddin beserta pengurus, Kadis Kominfo Wahyudiharto dan beberapa pejabat dinas Pemkab Langkat.
Rombongan menziarahi makam Sultan Musa, Sultan Abdul Aziz, Sultan Mahmud, Pahlawan Nasional T Amir Hamzah, M Alwi Umri dan Dato’ Seri Syamsul Arifin.
OK Saidin di sela-sela kegiatan berharap agar MABMI selalu menjadi inspirasi dalam melestarikan bahkan mengembangkan budaya tidak hanya di kancah nasional namun internasional juga. (*)
Reporter: Jie
Editor: M Idris