Prosumut
Pemerintahan

Pimpinan OPD Diminta Membina Bawahan

PROSUMUT – Bupati Langkat Terbit Rencana PA melalui Asisten III Adm Umum Musti, memimpin apel gabungan ASN di jajaran Pemerintah Kabupaten Langkat di Halaman Kantor Bupati Langkat, Stabat, Senin 19 Agustus 2019.

Musti pada arahan teks pidato Bupati, mengingatkan agar para pimpinan OPD melakukan pembinaan terhadap bawahannya, berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

“Paling diperhatikan, ketaatan mematuhi jam kerja, pelayanan prima kepada masyarakat, serta menyelesaikan kerja tuntas sesuai target dan tepat waktu,” tegasnya.

Sejalan dengan hal tersebut, Musti juga kembali mengingatkan, agar pimpinan OPD segera menyelesaikan data – data yang diperlukan dalam pembahasan R APBD TA 2019.

Serta melaksanakan tahapan penyusunan APBD TA 2020, dengan memedomani Permendagri No 33 tahun 2019.

BACA JUGA:  Pemko Medan Pastikan Pengisian Jabatan Eselon II Tidak Lewat Seleksi Terbuka

“Untuk itu, saya minta keseriusan kita semua, dalam menaati tahapan – tahapan yang telah ditentukan tersebut, agar program yang dicanangkan dapat berjalan baik, ” ujarnya.

Selanjutnya, Musti menghimbau pimpinan OPD, untuk menindak lanjuti instruksi Bupati Langkat No: 028-1348/BPKAD/2019 dan No: 028-1349/BPKAD/2019, tanggal 17 Juli 2019.

Tentang pelaksanaan tindak lanjut atas temuan BPK RI TA 2018 terhadap pengelolaan persediaan pada 54 OPD/SKPD belum tertib TA 2018, serta terhadap pengelolaan aset tetap kurang memadai dan penatausahaan aset lainnya tidak memadai TA 2018.

BACA JUGA:  Rico Waas dan Zakiyuddin Kompak di Ruang Publik

“Hal ini dimaksudkan, untuk mewujudkan tata kelola barang milik daerah yang tertib dan akuntabel sebagai daya dukung pencapaian opini WTP di TA 2019,” sebutnya. (*)

Konten Terkait

Bank Syariah Indonesia Kuatkan Pemberdayaan Masjid di Medan

Editor prosumut.com

Pemkab Batubara Bongkar Warung Remang-remang, Ini Kata Kasatpol PP

admin2@prosumut

Dana Kelurahan di Medan Jangan Sampai Jadi Ajang Korupsi

Ridwan Syamsuri

Resmi, Sumut-Aceh Tuan Rumah PON 2024

Editor Prosumut.com

Cara Soeharto & Stabilitas Negara Pasca-Pemilu

Val Vasco Venedict

Membumikan Pancasila Pakai Sistem ‘Total Football’

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara