Prosumut
Olahraga

Pertandingan U17, Fusion FC Siap Hadapi PSMS Medan di Stadion Mini

PROSUMUT – Klub sepakbola Fusion FC akan menghadapi PSMS Medan pada pertandingan Silaturahmi U17 di Stadion Mini Jalan Pancing, Medan, Kamis 18 Maret 2021. Keduanya akan menjajal kekuatan masing-masing sebagai pasukan muda.

PSMS Medan sebagai klub sepakbola kebanggaan Sumatera Utara menjadi nilai tersendiri bagi Fusion FC, meskipun pertandingan besok akan dilakoni para pemain berusia 17 tahun ke bawah (U17).

“Memang U17, tetapi kan ini klub PSMS Medan. Kita tahu dari segi popularitas pasti diunggulkan. Tetapi ini pertandingan persahabatan dalam ajang silaturahmi sekaligus latih tanding juga. Jadi semuanya pasti bermain total,” ujar pengurus Fusion FC Destra Darmawan kepada wartawan, Rabu sore 17 Maret 2021.

Pertandingan ini sekaligus menguji sejauh mana kekuatan latiha yang selama ini diberikan kepada anak-anak usia muda melalui SSB yang dikelola klub ini di Desa Kolam Kecamatan Percut Seituan, Deliserdang.

Ditambah lagi modal rutinitas berlatih di lapangan sendiri sebanyak tiga kali dalam sepekan, diyakini menambah peluang untuk bisa memenangkan pertandingan itu.

“Target menang itu pasti. Tetapi silaturahmi juga paling utama bagi kita. Selain memperkenalkan Fusion FC, juga latih tanding bagi para pemain di klub agar lebih sering bertemu lawan yang berbeda-beda,” pungkasnya. (*)

 

Reporter : Iqbal Hrp
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            :

Konten Terkait

Prediksi Liga Spanyol: Celta Vigo vs Getafe – 13 Mei 2021

Editor Prosumut.com

Prediksi Pertandingan Liga Eropa: Hoffenheim vs Molde

Pro Sumut

Prediksi Pertandingan Montenegro vs Latvia

Pro Sumut

Zul Amri Pimpin Askab PSSI Deliserdang 2020-2024

Editor Prosumut.com

Prediksi Pertandingan Liga Champions: Krasnodar vs Sevilla

Pro Sumut

Prediksi Pertadingan Napoli vs AC Milan

Pro Sumut
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara