Prosumut
Umum

Papua Makin Panas, Ada Indikasi Ditunggangi

PROSUMUT – Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan, Wiranto mengadakan pertemuan dengan beberapa tokoh Papua seperti Frans Asanai, Samuel Tabuni, Alfred Papare, Yorrys Raweyai hingga Victor Abraham Abaidata.

Menurut Wiranto, masalah yang bermula dari ucapan rasial ini lantas menyulut aksi hingga ditunggangi beberapa oknum tak bertanggungjawab.

“Ini ditunggangi orang-orang yang tidak bertanggung jawab di demo yang anarkis dan banyak kerugian yang ditimbulkannya ada pembakaran dan perusakan,” kata Wiranto di Kantor Kemenkopolhukam, Jakarta Pusat, Jumat 30 Agustus 2019.

Kerusuhan ini kalau tidak dihentikan maka bisa terjadi kebencian hingga masyarakat yang dirugikan. Seharusnta masyarakat Papua tak perlu main hakim sendiri.

“Kita bisa mengecek misalnya proses hukum untuk Anggota militer dari kodam brawijaya 5 orang diskorsing termasuk danramil dan Babinsa. Hingga Babinsa lanjut ke tahap pemeriksaan,” jelas Wiranto.

Asap membubung ke langit dari sejumlah bangunan yang terbakar saat berlangsungnya aksi unjuk rasa di Jayapura, Papua, Kamis 29 Agustus 2019.

Sementara itu, aktivis yang melakukan penggerudukan sudah diproses seperti Tri Susanti dan tersangka lain berinisial S.

Wiranto menegegaskan, proses hukum juga diberikan kepada orang Papua oyang jelas-jelas melakukan tindakan anarkis kerusakan.

“Proses hukum yang menjamin bahwa tidak ada lolos dari jeratan hukum pada saat mereka melanggar hukum,” pungkas Wiranto.

Masyarakat di sejumlah daerah di Papua dalam beberapa hari terakhir melakukan aksi unjuk rasa, dipicu aksi pengepungan di asrama mahasiswa Papua di Surabaya dan Malang, beberapa waktu lalu. Pengepungan ini diwarnai dugaan rasialisme terhadap mahasiswa Papua. (*)

Konten Terkait

Kisah Ojek Mitra Grab Food, Teknologi yang Mempermudah

Editor prosumut.com

Bulan Bakti Karang Taruna Sumut, Batu Bara Dapat Tiga Penghargaan

Editor prosumut.com

Kado Ultah Bu Mega, PDIP Sumut Tanam 35 Ribu Pohon di Sumut

Editor prosumut.com

Komunitas RMC Siap Cantikkan Medan Bersama Akhyar Nasution

Editor prosumut.com

Dr Jan S Maringka Arahkan OPD Pemko Medan Jalankan Progran Pembangunan

Editor prosumut.com

Hendak Dicelakakan, Wakasek MAN Rantauprapat Lapor ke Polisi 

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara