Prosumut
Rilis & Seremoni

Menteri BUMN Dukung Percepatan Pembangunan Sumut

PROSUMUT – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mendukung penuh percepatan pembangunan di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) karena merupakan salah satu provinsi yang menjadi prioritas pembangunan nasional.

“Untuk percepatan pembangunan di Sumatera Utara kita akan dukung penuh,” ujar Menteri BUMN Erick Thohir saat ditemui Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah di Kantor Kementerian BUMN Jalan Medan Merdeka Selatan Jakarta Pusat, Jumat 7 Februari 2020.

Pertemuan yang turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Sumut Harun Mustafa Nasution tersebut antara lain membahas percepatan pengembangan Pelabuhan Kualatanjung.

BACA JUGA:  Sambut Perayaan Natal Oikumene 2024, Kecamatan Medan Tuntungan Berbagi Tali Asih

Menteri BUMN dan Wagub percaya bahwa sinergi dan kolaborasi adalah kunci keberhasilan dalam mewujudkan Indonesia unggul dan Sumut bermartabat.

Keduanya juga sepakat bahwa pengembangan Pelabuhan Kualatanjung akan berdampak positif terhadap perekonomian Indonesia khususnya masyarakat Sumut.

Sebelumnya, Wagub Musa Rajekshah menyampaikan, dalam waktu dekat depot minyak atau Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) milik PT Pertamina akan segera dibangun di kawasan Pelabuhan Kualantanjung, Kabupaten Batubara.

BACA JUGA:  JNE Raih Indonesia Best Brand Award 2024 Kategori Jasa Pengiriman

“Dengan adanya fasilitas depot minyak ini bisa menyimpan minyak bumi dan petrokimia. Nantinya dari TBBM ini, produk minyak bumi akan dikirim ke SPBU maupun industri ke seluruh Sumatera Utara,” ujar Musa Rajekshah yang akrab disapa Ijeck.

Ijeck juga menjelaskan, dengan dibangunnya Kilang Minyak tersebut sedikitnya  akan lahir lapangan kerja untuk 25.000 orang. “Keberadaan Terminal Bahan Bakar Minyak akan memberi kontribusi penting untuk mempercepat pertumbuhan di Sumut. Dengan adanya depot ini akan semakin banyak menyerap tenaga kerja sehingga bisa meningkatkan perkenomian kita dan PAD Sumut,” tambahnya.

BACA JUGA:  Sambut Perayaan Natal Oikumene 2024, Kecamatan Medan Tuntungan Berbagi Tali Asih

Tak hanya itu, Ijeck pun menatap optimis bahwa dengan keberadaan kilang minyak ini akan mampu mendatangkan banyak investor ke Sumut.

“Jika depot ini sudah berdiri, peluang investor untuk menanamkan modalnya di Sumut akan semakin besar. Hal ini akan berdampak positif terutama dapat meningkatkan tingkat perekonomian kita, meningkatkan angka tenaga kerja, sehingga meningkatkan kesejahteraan di Sumut,” harapnya. (*)

Konten Terkait

Pemprov Yakinkan Pedemo Soal Wisata Halal Danau Toba

Editor prosumut.com

Pemusnahan Massal Ternak Babi, Ini Bantahan Pemprov

Editor prosumut.com

Peringati Hapelnas, Indosat Adakan Meet and Greet Bersama Pelanggan

Editor prosumut.com

PLN Sosialisasi dan Edukasi Keselamatan Kerja Demi Layanan Optimal Bagi Pelanggan

Editor prosumut.com

Bupati Pakpak Bharat Buka Pelatihan Barista Kopi

Editor prosumut.com

Ini Pesan Gubernur ke BK3S Sumut Soal Kesejahteraan Rakyat

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara