PROSUMUT – Marc Marquez tak terbendung untuk melesat menjadi yang pertama di MotoGP Spanyol. Pole sitter Fabio Quartararo pun dipaksa tidak finis balapan.
Start bagus dilakukan Marquez. Dari posisi ketiga, ia melesat kencang dan menduduki urutan pertama selepas tikungan 1.
Franco Morbidelli kedua, Quartararo ketiga, sedangkan Valentino Rossi menembus 10 besar, dengan Maverick Vinales keempat.
Lap demi lap berlalu, Morbidelli berupaya keras menekan Marquez. Alih-alih memangkas jarak, pembalap Repsol Honda ini justru mulai menjauh dari kejaran sang rival.
Sementara pada pertengahan balapan, tepatnya Lap 14, Quartararo dihantam masalah teknis.
Situasi tersebut dimanfaatkan baik oleh Alex Rins. Usai menaklukkan duo Ducati, ia melewati Vinales dan Morbidelli.
Pembalap Suzuki itupun naik ke posisi kedua. Saat bersamaan, Rossi berada di posisi kesembilan.
Marquez akhirnya finis lebih dulu. Walau performa kuat ditampilkan Rins, namun ia tak dapat menghentikan laju kencang The Baby Alien.
Kemenangan di Jerez sekaligus meneruskan rekor apik Marquez yang tidak pernah finis di luar tiga besar sejak debut MotoGP 2013.
Mengamankan podium kedua, Rins merebut peringkat kedua klasemen sementara.
Sedangkan raihan finis ketiga Maverick Vinales adalah podium pertama Top Gun sejak kali terakhir menapakinya di Phillip Island 2018.
Andrea Dovizioso finis keempat, diikuti Danilo Petrucci pada posisi kelima.
Rossi berhasil meraih hasil urutan keenam, mengungguli anak didiknya, Morbidelli, yang berada di tempat ketujuh.
Finis kedelapan dicetak Cal Crutchlow, dengan rekan setim Takaaki Nakagami menghuni posisi kesembilan. Kemudian wild card Stefan Bradl melengkapi 10 besar.
Jorge Lorenzo meraih hasil buruk, yakni finis ke-12. Itupun berkat sejumlah pembalap yang terjatuh di depannya, seperti rookie Joan Mir dan pembalap Pramac Racing, Jack Miller.
Francesco Bagnaia juga tersungkur. Ia terjatuh di Tikungan 2 pada Lap 7.
MotoGP berikutnya akan digelar di Sirkuit Le Mans, Prancis pada 19 Mei mendatang.(*)