Prosumut
Traveling

Inilah Deretan Makam Angker yang Terkenal di Indonesia

PROSUMUT – Makam atau kuburan seringkali identik dengan cerita seram. Sebab kuburan adalah tempat tinggal orang yang sudah mati.

Soal angker, sebenarnya semua makam seharusnya bercitra angker mengingat itu merupakan rumah bagi mereka yang sudah tidak ada di dunia.

Namun ada sederet makam yang terkenal paling angker di Indonesia. Sanking tersohornya, makam-makam ini sering dijadikan film horor atau masuk infotainment misteri loh.

Lalu makam mana saja yang terkenal seram tersebut?

1. TPU Jeruk Purut

Bagi penggemar film horor, nama TPU Jeruk Purut tentu tidak asing. Karena makam ini sudah pernah difilmkan.

Pemakaman yang terletak di wilayah Ibukota Indonesia itu, punya kisah tentang hantu seorang pastur yang bergentayangan.

Ia digambarkan sebagai sosok pastor berbaju hitam yang berjalan tanpa kepala.

Selain itu, menurut warga sekitar di daerah pemakaman ini juga sering terdengar sayup-sayup suara tangisan.

2. TPU Tanah Kusir

Pekuburan yang ada di wilayah Jakarta Selatan ini juga acap kali menyimpan cerita-cerita horor.

Menurut juru kunci makam, Engkos sering terlihat penampakan di malam hari mulai kepala pocong, buaya putih hingga tengkorak berjalan.

3. Kompleks Makam Mr X

Makam ini berada di wilayah Sidoarjo. Makam ini bernama Mr X karena memang tempat mengubur orang mati yang tidak ada identitasnya mulai dari korban penembak misterius, korban kecelakaan sampai jenazah teroris.

Makam Mr X kabarnya kerap berhiaskan cerita-cerita mistis. Seperti penampakan pocong, bau-bau tidak sedap, dan masih banyak lagi. Konon makam satu ini sudah ada sejak tahun 80-an.

Pemakaman Kuno Dayak Benuaq

Pemakaman ini tergolong kuno milik suku dayak. Makam ini disebut-sebut angker karena tempat ini kabarnya kerap digunakan sebagai tempat pemanggilan arwah.

Terbayang bukan bagaimana seramnya. Tidak itu saja, makam satu ini juga tergolong seram dengan letaknya jauh di pedalaman hutan. (*)

Konten Terkait

Pesta Miras & Turunkan Rok Pramugari, 4 Anak Muda Diborgol Keluar Pesawat

Val Vasco Venedict

30 Juta Data Penumpang Lion Air Grup Diduga Bocor, Diperjualkan di Pasar Gelap!

valdesz

Konsumsi Avtur di Kualanamu Turun Drastis Gara-gara Tiket Mahal

Val Vasco Venedict

Malam Terakhir Terbang, Lion JT 610 Diselamatkan Pilot Off-duty

Val Vasco Venedict

Travelling Buat @Mister_Randii Jadi Youtubers Hits

admin2@prosumut

Tak Perlu Visa Lagi ke Uzbekistan, WNI Bisa Langsung Terbang

Val Vasco Venedict
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara