Prosumut
Umum

Danyon 122/TS ke Mapolres Sergai, Silaturahmi dan Cipta Kondisi

PROSUMUT – Komandan Batalyon (Danyon) 122 Tombak Sakti (TS) Mayor Infanteri Raden Henra Sukmadjidibrata, bersama Komandan Kompi (Danki) C Kapten Inf Mula Siagian, Danki B Lettu Inf Alif Setiaji, Pasi Intel Letda Inf Aswin, Pasiops Lettu Inf Bagus, melakukan kunjungan silaturahmi ke Mapolres Sergai.

Tiba di Mapolres Sergai, Danyon 122/TS bersama personil disambut Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang bersama Kabag Ops Kompol Sopyan, Kasat Intel AKP T Manurung, Kasat Reskrim AKP Hendro Sudarno dan jajaran, Selasa 14 Januari 2020.

Pada kesempatan itu, Danyon 122/TS memperkenalkan diri kepada Kapolres. Dia berharap terjalin kerjasama dan sinegeritas antara TNI/Polri di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai).

“Bayalyon 122/TS siap mendukung program kerja Kapolres Sergai dalam kepentingan dinas, dan bersinergi TNI/Polri di Kabupaten Serdang Bedagai,” kata Mayor Raden.

Sementara itu, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang sangat mengapresiasikan atas kunjungan silaturahmi Danyon 122/TS beserta jajaran.

“Kami akan selalu terus berkoordinasi dengan Danyon 122/TS dilapangan dalam pelaksanaan tugas,” katanya.

Selain itu, Polres Sergai dan Batalyon 122/TS akan melaksanakan apel dan patroli bersama, dalam menjaga cipta kondisi di wilayah hukum kabupaten tersebut.

“Semoga terus terjalin komunikasi dan silaturahmi antara Polres Sergai dan Batalyon 122/TS dengan Baik dan Harmonis, tutur Robin.

Untuk menjalin komunikasi, Polres Sergai dan Batalyon 122/TS akan membuat grup Whatsapp Polres Sergai/Batalyon 122/TS. Gunanya untuk berkomunikasi dan bersinergi antara TNI/Polri.

Selanjutnya, AKBP Robin Simatupang memberikan cenderamata (plakat) kepada Danyon 122 TS Mayor Inf Raden Henra Sukmadjidibrata SIP. (*)

Konten Terkait

Reus Tebar Ancaman Jelang Hadapi Spurs

Editor prosumut.com

Awasi Penyaluran LPG 3 Kg

Ridwan Syamsuri

Kualifikasi Piala Dunia 2022, Timnas Pastikan Tampil Agresif Lawan Malaysia

Val Vasco Venedict

Ratusan Anak di Medan Ikut Khitanan Massal Beautify Indonesia

Editor prosumut.com

Gubernur Edy Buka Rumah Dinasnya untuk Rakyat

Val Vasco Venedict

Polda Sumut Selidiki Kasus Gas Beracun di Madina, 5 Tewas

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara