PROSUMUT – Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap telah berkantor dan menjalankan tugasnya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Pirngadi Medan, Senin 17 Maret 2025.
Pada hari pertama berkantor di rumah sakit milik Pemko Medan tersebut, Zakiyuddin memiliki catatan yang perlu dibenahi.
“Hari pertama ini, saya melihat dulu apa penyebab kurang tertariknya masyarakat ke Pirngadi?
Kemudian, penerangan lampu sangat kurang! Lalu, dahan pohon yang tumbuh sampai ke halaman parkir, sudah harus dipangkas,” ujarnya.
Di sisi lain, Zakiyuddin menyoroti tampilan wajah RSUD Dr Pirngadi Medan. Dia menginginkan agar posisi depan rumah sakit tersebut benar-benar dikenali masyarakat.
“Saya tadi ke belakang melihat gedung IGD, di depan ada mesin genset dan tidak layak ditempatkan di sana.
Terus, kita lihat di bagian lainnya juga, tampak mesin AC semua di depan. Jadi kita belum tahu, depannya yang mana,” ungkap dia.
Lebih lanjut, Zakiyuddin juga mengunjungi beberapa fasilitas lain rumah sakit, seperti gedung cuci darah, tempat laundry hingga tempat pembuatan nasi bagi pasien.
“Saya melihat gedung VIP yang dulunya sangat ramai, tapi sekarang sudah ditutup habis.
Dengan luas sekutar 3,8 hektar, memang Pirngadi harus saya perhatikan dan ke depannya harus dibenahi pelan-pelan,” sebutnya.
Zakiyuddin menambahkan, satpam yang berjumlah 20 orang, hingga sistem parkir juga perlu diperbaiki.
Terkait persoalan waktu untuk berkantor di RSUD Dr Pirngadi Medan, Zakiyuddin mengaku tidak memiliki hari khusus.
Kata dia, akan berkantor di rumah sakit setiap harinya tetapi belum mengetahui waktu pastinya.
“Tidak ada hari khusus berkantor di sini, kapan ada waktu pasti akan ke sini, karena saya keliling juga. Bisa saja tengah malam, pagi atau sore datangnya, jadi fleksibel,” pungkasnya. (*)
Reporter: Nastasia
Editor: M Idris
