Prosumut
Traveling

Tak Tiru Lion & Citilink, Air Asia Gratiskan Bagasi

PROSUMUT – AirAsia Indonesia memilih menyediakan bagasi gratis untuk penerbangan domestik.

Langkah AirAsia ini berbeda dengan maskapai berbiaya murah lainnya seperi Lion Air yang lebih dahulu memberlakukan bagasi berbayar.

Kemudian Citilink juga berencana tak lagi memberikan fasilitas bagasi gratis.

“Kami juga tetap memberikan bagasi gratis 15 kg untuk penerbangan domestik,” kata Direktur Niaga AirAsia Indonesia Rifai Taberi, Senin 18 Februari 2019.

AirAsia memandang tidak ada alasan bagi perusahaan untuk menghapuskan kebijakan bagasi gratis di penerbangan domestik. Meskipun, AirAsia sebagai maskapai Low Cost Carrier (LCC) boleh mengenakan kebijakan bagasi berbayar.

Hal ini merujuk pada PM 185 Tahun 2015 Tentang Standar Pelayanan Penumpang Kelas Ekonomi Angkutan Udara Niaga Berjadwal Dalam Negeri.

“Meskipun demikian, semua dikembalikan kepada masing-masing maskapai untuk menentukan strategi bisnis yang sesuai dengan segmen pelanggannya. Apakah itu menggratiskan bagasi atau berbayar, yang jelas harus sesuai regulasi,” tambahnya.

Selain menggratiskan bagasi, AirAsia juga akan memberikan diskon hingga 20 persen bagai calon penumpang yang memesan tiket via website dan aplikasi perusahaan.

“Sebagai apresiasi ke pelanggan, mulai hari ini, kami berikan dicount 20 persen untuk pembelian tiket melalui AirAsia.com dan juga Mobile App AirAsia,” tuturnya. (*)

Konten Terkait

Istana Maimoon Bakal Dibuka, Terapkan Skema Kebiasaan Baru

admin2@prosumut

Konsumsi Avtur di Kualanamu Turun Drastis Gara-gara Tiket Mahal

Val Vasco Venedict

Ada Kontes Ikan Louhan di Medan, Diikuti 120 Peserta

Editor prosumut.com

Makin Dipercaya Pelanggan di Medan, Mayoritas Hotel OYO Dapat Rating Nyaris Sempurna

Ridwan Syamsuri

Mencekam! Situasi di Kokpit Jelang Lion JT 610 Jatuh, Ini Rekamannya

Val Vasco Venedict

Wisatawan Bakal Enggan ke Danau Toba, Harga Tiket Lebih Murah ke Bali

valdesz
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara