PROSUMUT – Hujan deras yang mengguyur belakangan ini mengakibatkan belasan rumah dan kebun sawit terendam di Lingkungan IV serta Lingkungan VI Kelurahan Pekan Kuala Kecamatan Kuala Kabupaten Langkat Sumatera Utara, Minggu 15 Desember 2019 pukul 23.00 WIB.
Hingga kini, air banjir dilaporkan belum berangsur surut.
Menurut Kepling setempat, Irwan, air Sungai Kuala mendadak meluap tadi malam. Buntutnya, sampah pun sampai naik ke daratan.
“Itu karena curah hujan yang tinggi di wilayah gunung atau wilayah bukit barisan. Sehingga debit air Sungai Kuala spontan naik hingga meluap dan merendam perkebunan warga, pemukiman masyarakat,” bebernya, Senin 16 Desember 2019.
Adapun rumah yang terendam dampak dari banjir lantaran air Sungai Kuala meluap adalah, Saiman (60), Tuahtah (53), Ade Mardjana (48), Lisnawati (53), Sunarsih (59), Suprianto (75), Ranima (75), Sopian (35), Amirudin (59), Nurleli (62), Si’at (48), Irwan (59), Zailani (60) dan Risky (37).
“Untuk korban jiwa tidak ada. Air sungai masih tinggi dan diharapkan bisa kembali normal seperti semula,” ujarnya. (*)