Prosumut
Otomotif

Perpres Mobil Listrik Tinggal Teken, Sekarang Giliran Nyari Investor!

PROSUMUT – Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhur Binsar Pandjaitan menyatakan draf peraturan presiden tentang mobil listrik sudah sampai ke meja Presiden Joko Widodo.

“Tadi sudah selesai perpres-nya, hari-hari ke depan Presiden tanda tangan. Dari kami semua sudah selesai paraf. Kemarin saya telpon-telponan sama Bu Sri Mulyani, sudah (paraf),” kata Luhut di Istana Negara, Selasa 23 Juli 2019.

Sebagai informasi, aturan kendaraan listrik itu hanya mengatur kendaraan listrik berbasis baterai dan ekosistemnya.

Pasalnya, pemerintah ingin mendorong pengembangan penelitian dan industri lokal dengan memanfaatkan material yang tersedia di dalam negeri.

Berkaitan dengan komitmen pemerintah untuk membangun ekosistem kendaraan listrik berbasis baterai, Luhut menyebutkan Indonesia telah menerima komitmen investasi baterai lithium di Morowali.

Contemporary Amperex Technology (CATL) memimpin kongsi bersama sejumlah perusahaan untuk memproduksi baterai lithium dengan nilai investasi 55,7 triliun dollar AS secara bertahap.

“CATL kongsi juga dengan LG, Volkswagen, Mercedes, serta macam-macam perusahaan lain,” jelasnya.

Tak hanya itu, dia mengungkapkan investor lainnya dalam kongsi tersebut adalah Tesla, perusahaan milik pengusaha global Elon Musk.” Di Morowali itu yang masuk si CATL, terus kemudian dia dengan LG, itu yang paling main. Tesla dia juga join dengan situ, tapi berapa banyak saya gak tau,” tambahnya.

Menurut Luhut, pembangunan pabrik baterai tersebut ditargetkan mampu rampung dalam 3 tahun mendatang. Dengan masuknya industri baterai itu, dia meyakini Indonesia akan menjadi pusta produksi baterai terbesar di dunia.

“Ya menurut saya harus terbesar karena kita punya semua dan cost kita lebih murah,” jelasnya. (*)

Konten Terkait

Bobby Nasution Dilantik Jadi Pembina IOF Medan

Editor prosumut.com

Masa Depan Bus Listrik Meragukan : Selain Mahal, Daya Jelajahnya Rendah

Val Vasco Venedict

IOX ke-7 Medan-Bukit Tinggi Dikagumi Media Asing

Val Vasco Venedict

Citroen Ramaikan Pasar Otomotif Medan, Tawarkan Gratis Bensin Setahun

Editor prosumut.com

Start Kejurnas Danau Toba Rally 2022 di HTI TPL

Editor prosumut.com

Hyundai Stargazer, MPV Tangguh Temani Perjalanan Keluarga

Editor prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara