Prosumut
Traveling

Landak River Mulai Digandrungi Turis Asing

PROSUMUT – Wisatawan asing mulai memadati tempat wisata Landak River atau Sungai Landak di Desa Sampi Raya Kecamatan Bohorok Kabupaten Langkat Sumatera Utara, Sabtu (20/7/2019).

Tak ketinggalan, wisatawan lokal juga sudah meramaikan sejak Jumat (19/7/2019).

Lokasi ini mulai dipadati wisawatan asing karena ramainya foto-foto yang beredar di media sosial jejaring Instagram.

Selain karena keindahannya yang masih berada di wilayah hutan tropis Taman Nasional Gunung Leuser, kejernihan airnya kian memukau pengunjung.

Pengelola Landak River juga semakin memanjakan pengunjung karena ada camping ground.

“Untuk biaya retribusi Rp10 ribu. Yang mau kemping juga bisa sewa tenda Rp60 ribu,” kata Pengelola, Herman Ginting (54).

Dia mengakui, sabtu petang merupakan hari puncak untuk dipadati wisatawan asing.

“Tadi malam (Kamis), ramai juga di sini yang buka tenda,” katanya.

Landak River, kata Herman, berasal dari nama tempat berasal yang sosok seorang Datuk bernama Landak.

Di sini, katanya, sang datuk menyebarkan ajaran agama Islam.

“Kami keturunan ketiga di sini. Nama Namo Samsah itu juga dari nama orang. Samsah merupakan nama orang, namo itu merupakan sungai,” ujarnya.(*)

Konten Terkait

Harga Tiket Pesawat Melambung, Arus Mudik Bandara Kualanamu Diprediksi Turun

Ridwan Syamsuri

Kerusakan Teknis, Malaysia Airlines Mendarat Darurat di Jambi

Val Vasco Venedict

Travelport Memperkuat Kepemimpinan dalam Rich Content untuk Ritel

Editor prosumut.com

Ajukan Visa AS Wajib Cantumkan Akun Medsos Aktif

Val Vasco Venedict

“Toba Nomadic Escape”, Tenda Bintang 5 dengan View Danau Toba

Val Vasco Venedict

Bagasi Berbayar Lion & Wings Bisa Distop

Val Vasco Venedict
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara