Prosumut
Budaya

25 Pimpinan Cabang Mabmi Dilantik

PROSUMUT – Rapat kerja daerah (Rakerdà) Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia (MABMI) Kabupaten Asahan melaksanakan acara pelantikan Pimpinan Cabang (PC) Mabmi sebanyak 25 Kecamatan.

Kegiatan berlangsung di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Sabtu 28 November 2020.Turut hadir Sekretaris PB MABMI Syahril Tambusai.

Pada kesempatan tersebut Pimpinan Wilayah (PW) Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia (MABMI) Sumatera Utara beserta rombongan menghadiri acara pelantik pimpinan cabang Mabmi se-Kabupaten Asahan.

Sambutan Ketua PW MABMI Sumatera Utara Ir Zahir menyampaikan ucapan selamat kepada PC MABMI se-Kabupaten Asahan yang baru saja di lantik.

“Melayu di Sumatera Utara telah berkembang dari masa ke masa, Bahasa melayu adalah bahasa pemersatu bangsa, jadi kita harapkan melayu dapat berkiprah di setiap pelosok usmatera Utara,” ucapnya.

Zahir menambahkan secara organisasi memang tidak boleh dukung mendukung. Namun secara pribadi setiap orang pasti mempunyai hak untuk memilih, karena di dalam MABMI banyak yang berada di partai politik maupun di organisasi lainnya.

Namun Zahir berharap pilihlah kepala daerah yang dapat membesarkan Melayu ke depan. Dimana Asahan, Batubara dan Tanjungbalai adalah tanah Melayu. “Maka kantor-kantor harus lah ada ornamen Melayunya,” katanya.

Sebelumnya Ketua PD MABMI Asahan, Hayatsyah mengatakan saat ini yang dilantik adalah Pengurus Cabang untuk 25 kecamatan yang berada di Kabupaten Asahan.

“Terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan yang telah memfasilitasi sehingga terlaksananya acara. Ini menunjukkan keharmonisan MABMI dengan Pemerintah Asahan. Kedepannya MABMI akan menyuguhkan program-program yang nantinya akan membesarkan MABMI di Asahan,” terangnya.

Hayatsyah menuturkan bahwa MABMI harus independen dan netral, tidak ada memberikan dukungan kepada Paslon mana pun.

“Siapapun bupatinya nanti harus kita dukung dan bersinergi dalam membangun bangsa dan Negara,” ungkapnya.

Bupati Asahan pada kesempatan ini di wakilkan oleh Kadis Pendidikan Kab Asahan Sofyan menuturkan ucapan selamat kepada PC MABMI yang baru saja di lantik.

“Semoga dengan adanya pengurus cabang MABMI Kecamatan dapat membantu Pemerintah Kabupaten Asahan dalam memajukan kebudayaan, khususnya budaya Melayu di Asahan,” sebutnya yang kemudian dilanjutkan membuka Rakerda PD MABMI Asahan 2020. (*)

 

Reporter : Rahman
Editor        : Iqbal Hrp
Foto            : 

Konten Terkait

Organisasi Masyarakat di Sumut Dilatih Advokasi dan Strategi Engagement CSR

Editor Prosumut.com

Pemkab Labuhanbatu, 49 Hewan Kurban 4 Ekor Tiap Kecamatan

admin2@prosumut

Kunjungi Medan, Indosat Ooredoo Hutchison Bawa Misi Memberdayakan Masyarakat

Editor prosumut.com

Sampoerna Academy EDUFest 2022, Serunya Belajar Bersama

Editor prosumut.com

Sejarah Dibaca untuk Perkuat Kebangsaan, Bukan Cari Benar-Salah

Editor prosumut.com

Kelola Sampah, Pertamina Latih Emak-Emak Bikin Eco Enzym

Editor Prosumut.com
PROSUMUT
Inspirasi Sumatera Utara