Prosumut
Politik

Berkunjung ke Medan, Ganjar Pranowo Tampak ‘Mesra’ Bareng Bobby Nasution

PROSUMUT – Bakal calon presiden 2024 dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo berkunjung ke Kota Medan, Minggu 11 Juni 2023.

Dalam kunjungannya, Ganjar Pranowo tampak mesra dengan Wali Kota Medan Bobby Nasution.

Kebersamaan keduanya mulai terlihat saat Ganjar tiba di Bandara Kualanamu, Deliserdang. Bobby menjadi salah satu tokoh yang menyambut kedatangan Gubernur Jawa Tengah itu.

Menantu Presiden Jokowi ini satu mobil bersama Ganjar dalam perjalanan dari Bandara Kualanamu menuju Kantor DPD PDIP Sumut di Jalan Jamin Ginting, Medan. Bobby mendampingi Ganjar yang telah disematkan kain ulos khas Batak.

Di Kantor DPD PDIP Sumut, Bobby sempat naik ke lantai dua saat Ganjar berdiskusi dengan politikus senior Panda Nababan, Ketua DPD Djarot Syaiful Hidayat, Ketua DPP PDIP Yasonna Laoly hingga Wakil Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang.

Selanjutnya, Ganjar dan Bobby kembali satu mobil menuju Gedung Serba Guna Provinsi Sumut, Deliserdang. Setelah tiba, Ganjar turun dari mobil didampingi Bobby di sampingnya.

Di Gedung Serba Guna, Ganjar dan Bobby tampak duduk bersebelahan. Ganjar yang mengenakan kemeja serba hitam di acara konsolidasi 16.500 kader PDIP juga sempat menyapa Bobby dari panggung.

“Ibu kenal sama Pak Bobby? Yang mana orangnya? Sudah kenal? Sudah salaman? Salaman dulu mumpung di sini. Jangan dicuci tangannya ya, habis salam Pak Wali Kota,” kata Ganjar dalam perbincangannya bersama Ibu Dewi (54) yang ia ajak naik ke panggung.

Total sekitar dua jam Ganjar dan Bobby terlihat satu mobil. Ganjar pun diagendakan kembali ke Semarang pada Senin pagi 12 Juni 2023. (*)

Reporter: Nastasia

Editor: M Idris

BACA JUGA:  DPD dan DPC Hanura se-Sumut Dukung Oesman Sapta Kembali Jadi Ketum

Konten Terkait

PDIP Sumut Investigasi Dugaan Politik Uang di Pilkada

Editor Prosumut.com

Webinar Pilkada di 23 Kabupaten/Kota di Sumut, DR RE Nainggolan: Elemen Gereja Penting Tunjukkan Keberpihakan

valdesz

Jadi Politisi Jangan Juniper ya, Itu Pesan Sandi

Val Vasco Venedict