Prosumut
Kesehatan

HKN ke-59, Direksi RSUP HAM Tabur Bunga di Makam Pahlawan Haji Adam Malik Batubara

PROSUMUT – Jajaran direksi Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik (RSUP HAM) melakukan tabur bunga dan ziarah di makam Pahlawan Nasional Haji Adam Malik Batubara di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta, Kamis, 2 November 2023.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangkaian Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-59.

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin memimpin langsung kegiatan tabur bunga yang diikuti Direktur Utama RSUP H Adam Malik dr Zainal Safri MKed(PD) SpPD-KKV SpJP(K) bersama jajaran direksi, serta para pejabat dan pegawai Kementerian Kesehatan RI itu.

Acara dimulai dengan upacara penghormatan dan hening cipta kepada para pahlawan.

Kemudian, dr Zainal dan jajaran direksi bersama dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Primer Kemenkes RI dr Obrin Parulian MKes dan jajaran serta rombongan Direktorat Tata Kelola Pelayanan Kesehatan melakukan tabur bunga di makam Pahlawan Nasional Haji Adam Malik Batubara.

Turut hadir, perwakilan keluarga, yaitu Bapak Otto Malik bersama keluarga serta Ibu Antarini Malik dan keluarga.

Dalam kesempatan itu, dr Zainal menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi salah satu bentuk penghargaan kepada para pahlawan nasional.

“Semoga kita di RSUP HAM bisa meneladani semangat Bapak Haji Adam Malik Batubara sebagai salah satu tokoh nasional dari Sumatera Utara, yang namanya menjadi nama rumah sakit ini.

Harapannya semangat itu bisa kita aplikasikan dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat,” ucap dr Zainal dalam keterangan tertulis yang diterima.

Selain di makam Pahlawan Nasional Haji Adam Malik Batubara, kegiatan tabur bunga ini juga dilakukan di beberapa makam Pahlawan Kesehatan yang ada di TMP Kalibata yang dibagi dalam beberapa rombongan.

Kegiatan yang sama dilaksanakan pula secara serentak oleh sejumlah unit pelaksana teknis Kementerian Kesehatan RI di seluruh Indonesia untuk mengenang para Pahlawan kesehatan dalam rangka HKN ke-59. (*)

BACA JUGA:  Bantu Atasi Stunting, The Clinic Pediatric Care Medan Buka Layanan Konsultasi Nutrisi pada Anak

Reporter: Nastasia

Editor: M Idris

Konten Terkait

Usai Karyawan Jalani Rapid Test, Brastagi Supermarket Tutup Sementara 

admin2@prosumut

BPJS Kesehatan Cabang Medan Dorong Faskes Tingkatkan Mutu Layanan

Editor prosumut.com

Kader KB Diminta Menjadi Agen Sosialisas Kebiasan Baru

Editor Prosumut.com